1.580 Petugas Kebersihan Dikerahkan


JAKARTA, MP - Perayaan Natal dan Tahun Baru identik dengan konsentrasi massa dalam skala besar. Untuk mengantisipasi adanya tumpukan sampah, jajaran Sudin Kebersihan Jakarta Selatan akan mengerahkan 1.580 personil dan 147 kendaraan kebersihan. Seluruh personil nantinya akan dibagi dua kelompok dalam bertugas, yakni saat perayaan Natal dikerahkan 715 personil dan 64 kendaraan. Sedangkan saat malam Tahun Baru dikerahkan 865 personil dengan 83 kendaraan kebersihan. Seluruh petugas kebersihan ini diterjunkan ke tempat-tempat yang menyediakan kegiatan hiburan bagi masyarakat ibu kota dan sekitarnya.

Kepala Suku Dinas Kebersihan, Wira Haryadi, mengatakan, ke-715 personil dan 64 kendaraan kebersihan akan disiagakan khusus saat perayaan Natal. Rinciannya, 315 personil dan 41 kendaraan dari Sudin Kebersihan Jakarta Selatan serta 400 personil dan 23 kendaraan dari pihak swasta. "Kita juga bekerja sama dengan swasta untuk membersihkan sisa perayaan menyambut Natal dan Tahun Baru 2010," ujarnya, Senin (21/12).

Kemudian untuk malam Tahun Baru dikerahkan 865 personil dengan 83 kendaraan kebersihan. Rinciannya, 465 personil dan 59 mobil dari Sudin Kebersihan Jakarta Selatan serta 400 personil dan 24 mobil dari pihak swasta. "Pengerahan personil dan mobil lebih banyak pada saat malam tahun baru, karena semua orang ikut merayakannya. Sedangkan saat Natal hanya segmented saja," jelasnya.

Sebelum diterjunkan ke lapangan, seluruh personil ini wajib mengikuti apel bersama untuk menentukan tugasnya masing-masing. Sejatinya, kegiatan seperti ini sudah menjadi tugas utama bagi petugas kebersihan, termasuk saat menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru. "Jika ada perayaan besar seperti Takbiran, Natal, dan Tahun Baru, pasti akan banyak sampah. Untuk itu, diperlukan koordinasi yang baik," lanjut Wira.

Nantinya, seluruh personil ditempatkan di titik-titik hiburan seperti di Blok M dan Kemang. Selain lokasi hiburan biasanya sampah banyak menumpuk di sekitar kolong flyover. Hal tersebut karena banyak pemuda beserta pasangannya yang menghabiskan malam di lokasi tersebut. "Biasanya di kolong flyover banyak sisa-sisa makanan karena banyak orang yang berpacaran," ujarnya.

Diperkirakan volume sampah pada malam Natal dan Tahun Baru mencapai 1000-1200 meter kubik. Sampah tersebut timbul hanya dalam satu malam saja. "Kami akan berusaha agar pagi harinya Jakarta Selatan sudah bersih dari sampah sisa perayaan," pungkasnya.(red/*bj)


Posted by putu | di 09.32

0 komentar:

Posting Komentar