Gubernur DKI Tegaskan Tarif Busway Tidak Naik
JAKARTA, MP - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo menegaskan tidak akan menaikkan tarif busway Transjakarta dalam waktu dekat karena masih akan dilakukan kajian dan menunggu kondisi perekonomian membaik sebelum menaikkan tarif tersebut.
"Target terdekat Pemprov DKI adalah untuk mengoperasikan koridor IX dan X yang direncanakan pada akhir tahun 2010," kata Fauzi Bowo, di Jakarta Sabtu (9/1).
Saat ini, Dinas Perhubungan sedang melakukan tender bagi pengadaan armada bus senilai total Rp300 miliar untuk pengadaan 139 bus bagi kedua koridor dimana sebanyak 114 bus adalah bus single dan 25 lainnya berupa bus gandeng (articulated bus).
Sementara itu, BANI memutuskan Pemprov DKI membayar rupiah per kilometer kepada konsorsium Transjakarta di koridor IV-VII sebesar Rp12.200, lebih tinggi daripada harga lelang sebesar Rp9.500, namun sedikit lebih rendah dari harga yang diinginkan operator sebesar Rp12.885 per kilometer.(red/*b8)
0 komentar:
Posting Komentar